“Program Studi yang berdayasaing dan berkualitas mengembangkan sumberdaya manusia dalam bidang ilmu manajemen yang berkarakter entrepreneurship serta berbasis ekonomi kepulauan”
Penjelasan :
- Berdayasaing yaitu memiliki SDM, sarana dan prasarana, kurikulum yang inovatif yang dapat menarik minat masyarakat serta responshif terhadap daerah dengan alternative pemecahan secara konsepsional teoritis, empiris dengan basis riset.
- Berkualitas yaitu memiliki SD, Guru Besar, Sarjana Strata 3 dan Strata 2. Serta proses belajar mengajar instensif, dialogis, terstruktur didukung oleh teknologi informasi dan komunikasi, serta kurikulum yang inovatif yaitu berubah sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
- Karakter Enterpreneurshif yaitu menghasilkan alumni yang mandiri berani keluar dari budaya lokal dengan orientasi mencetak lapangan kerja dan bukan mencari pekerjaan, yang memiliki pengetahuan yang memadai dalam bidang bisnis.
- Basis kepulauan yaitu mampu menyediakan komoditas potensial menjadi komoditas actual yang dapat meningkatkan kegunaan ekonomi masyarakat, meningkkatkan nilai tambah dalam proses produksi serta menciptakan peluang terjadinya perdagangan antar pulau.